ROGCommunity.id – Memiliki kamar gaming dengan sederet kemewahan dan kelengkapan yang super lengkap sudah menjadi impian semua orang khususnya para gamers. Tapi bisakah kesan keren itu berasal dari kamar gaming low budget?
Semuanya tergantung dengan pilihan dan kesesuaian komponen yang kamu miliki dengan kamar yang akan kamu gunakan. Karena percuma jika memiliki banyak budget tapi tidak bisa memaksimalkan komponen dengan kamar yang ada.
Dari sini kreativitas adalah kunci yang menentukan baik atau tidak desain kamar kamu. Bahkan terkadang meski dengan low budget tidak menutup kemungkinan kamar kamu lebih terlihat elegan dibandingkan dengan kamar yang memiliki budget lebih banyak.
Ide Desain Kamar Gaming Low Budget
Untuk kamu yang ingin menciptakan kamar gaming low budget namun hasilnya seperti desain idaman, tak perlu khawatir, kita akan coba carikan solusinya.
Dari itu, saya akan berikan beberapa ide kamar gaming low budget yang akan memberikanmu gambaran agar kamar gaming kamu tetap terlihat elegan meski pengeluaran budget tidak cukup besar. Berikut adalah ide-idenya:
Kamar dengan Desain Public Area
Ini adalah desain yang sangat banyak digunakan oleh para streamer youtube, karena dengan ini mereka bisa mengakali budget menyesuaikan dengan tema apa yang mereka usung.
Kamu bisa memadukan benda di publik area untuk membuat kamar gaming low budget. Misalkan desain toilet umum, maka yang harus persiapkan seperti pintu, kloset, tanda cowok cewek, cermin, atau sentuhan lain yang bikin lebih bagus menurut kamu.
Atau yang lebih umum lagi adalah desain cafe, maka apa saja yang diperlukan? Tidak perlu mewah-mewah dan mahal untuk menampilkan kesan cafe pada kamar gaming kamu.
Jadi intinya, asalkan itu masih bisa menggambarkan tema yang kamu gunakan, maka itu sah-sah saja dipakai. Dan tentunya viewer akan sangat memaklumi dan tidak menyadari nilai rupiah kamar, melainkan hanya terfokus pada desain yang kamu gunakan.
Desain Menawarkan Aura Classic
Justru di era modern ini, orang-orang malah banyak yang merasa kangen dengan pedesaan atau dengan kata lain kehidupan yang masih klasik. Di sini ide kreatif kamu sangat dipertaruhkan ya.
Bisa saja kamu memungut sampah bambu dan menjadikannya menjadi tambahan desain dengan kesan unik. Cukup sulit memang, tapi jika kamu berhasil menata kayu-kayu, arit, bambu, rumput sintetis. Hasilnya akan sangat istimewa loh..
Motif Hitam Putih Elegan
Konsep yang satu ini sudah sering menjadi kamar gaming sederhana yang paling populer. Tidak memerlukan banyak aksen warna hanya dengan warna hitam dan putih saja. Dengan dominasi warna putih sebagai dasar ruanganmu, kemudian tambahkan aksen warna hitam di beberapa komponen kamarmu.
Seperti meja komputer berwarna hitam dan disusul dengan tanaman hijau di sebelah kiri atau mendekati jendela akan menambah kesan minimalis yang sangat kental. Jangan terlalu banyak warna hitam, karena akan terkesan sesak dan sempit.
Desain Karakter atau Game
Mungkin ide yang satu ini juga bisa menjadi favorit untuk desain kamar gaming kecil kamu. Dengan menggunakan karakter favorit atau game kesukaanmu untuk menjadi dasar desain ruangan kamu.
Kamu cukup mengambil beberapa bagian warna yang terdapat pada karakter atau game yang kamu sukai lalu aplikasikan ke ruangan kamu. Atau kamu juga bisa mencetak game atau karakter tersebut untuk menjadi wallpaper besar di ruangan kamu.
Sesuaikan komponen kamar atau furniture yang ada dengan warna dasar pada ruangan kamu. Cukup cetak beberapa wallpaper karakter atau game untuk memenuhi ruang yang masih kosong untuk melengkapi koleksi kamar gaming kamu.
Desain Warna Cerah dan Bergaris
Desain kamar gaming minimalis yang terakhir ini sangat cocok buat kamu yang menyukai suatu hal yang serba perfeksionis dan satisfying. Kamar dengan warna cerah dan bergaris menjadi desain yang unik dan selalu menarik untuk diamati.
Kamu hanya perlu menggunakan wallpaper bergaris yang kamu sukai atau menggunakan aksen kayu untuk membuat garis-garis dinding. Kemudian tambahkan dengan lampu berwarna cerah untuk mempertegas kesan bergaris pada kamar gamingmu.
Tidak perlu banyak bergaris, cukup dengan beberapa aksen garis di beberapa sudut dinding atau belakang layar monitor yang akan kamu gunakan. Semakin tertata garis yang kamu berikan maka semakin nyaman untuk selalu dinikmati saat bermain game.
Tidak lupa untuk menambahkan juga beberapa tanaman kecil atau terarium untuk menghasilkan aksen hidup dalam kamar gaming kamu. Sesuaikan cahaya lampu kamar tidurmu untuk menambah kesan garis tegas di dalam kamar gaming kamu.
Penutup
Itulah ide desain kreatif untuk membuat kamar gaming low budget buat kamu yang ingin tampilan sekeren-kerennya dengan anggaran seminim-minimnya. Saya ingatkan agar jangan lupa untuk menambahkan karakter kamu, apakah suka game balap atau game zombie misalnya.
FYI : Jika masih ada pertanyaan terkait tips, game, produk ROG, bisa langsung masuk ke forum ROG Community. Di sana kalian bisa sharing dan konsultasi dengan dengan sesama member sepuasnya.