ROG Community Indonesia
  • #JoinROGELITE
  • News
    • Review
    • Event
    • Article
      • Gaming
  • Support
    • Download
    • FAQ
    • Wallpaper
  • Laptop
  • PC
  • Game
No Result
View All Result
  • #JoinROGELITE
  • News
    • Review
    • Event
    • Article
      • Gaming
  • Support
    • Download
    • FAQ
    • Wallpaper
  • Laptop
  • PC
  • Game
No Result
View All Result
ROG Community Indonesia
No Result
View All Result
Home Review Game

5 Game yang Mirip Fallout, Bertahan Hidup dengan Narasi Post Apocalyptic

Listiorini Ajeng Purvashti by Listiorini Ajeng Purvashti
19/01/2025
in Game
0 0
0
game yang mirip fallout
0
SHARES
3
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Fallout menjadi salah satu game yang menarik. Ia memberikan elemen RPG dan aksi yang seru sekaligus bertahan hidup di dunia pasca-apokaliptik yang penuh dengan radiasi, mutan, dan cerita mendalam. Kalau kamu suka dengan game seperti itu, inilah lima game yang mirip Fallout yang bisa kamu mainkan.

Game yang Mirip Fallout

Daftar Isi:

Toggle
  • Game yang Mirip Fallout
    • Wasteland 3
      • Kelebihan
      • Kekurangan
    • Disco Elysium – The Final Cut
      • Kelebihan
      • Kekurangan
    • Metro 2033 Redux
      • Kelebihan
      • Kekurangan
    • Cyberpunk 2077
      • Kelebihan
      • Kekurangan
    • Frostpunk 2
      • Kelebihan
      • Kekurangan

Game mirip Fallout ini cukup banyak peminatnya, bahkan di Steam pun lima game mirip Fallout ini punya rating yang bagus loh. Penasaran? Inilah lima game mirip Fallout.

Wasteland 3

Wasteland 3 - game yang mirip fallout

Wasteland 3 adalah game yang mirip Fallout dengan elemen RPG taktis dengan cerita mendalam dan humor gelap yang memikat. Kamu akan memimpin Desert Rangers di Colorado yang beku untuk menyelesaikan misi penuh konflik moral dan intrik antar-faksi. Apa saja kelebihan dan kekurangan dari game yang mirip Fallout ini?

Kelebihan

  • Cerita Kompleks: Setiap keputusan pemain akan memengaruhi cerita, dengan konsekuensi besar di sepanjang permainan.
  • Tipikal Pertarungan Taktis: Menggunakan sistem turn-based strategi dengan memanfaatkan lingkungan dan kendaraan khusus bertarung.
  • Dunia yang Unik: Colorado pasca-apokaliptik penuh dengan faksi aneh dan kultus misterius.
  • Kustomisasi Tim: Bangun tim maksimal enam anggota dengan kemampuan unik bahkan bisa memilih hewan peliharaan untuk membantumu.
  • Durasi Panjang: Bisa dimainkan lebih dari 60 jam konten dengan berbagai akhir cerita.

Kekurangan

  • Bug Teknis: Masih ada masalah seperti waktu loading lama dan kontrol peta yang kurang responsif.
  • AI Sekutu: Karakter pendukung terkadang bertindak tidak logis, yang dapat merugikan tim saat pertempuran.

Disco Elysium – The Final Cut

Disco Elysium - The Final Cut

masih ada game yang mirip Fallout dan pasti bikin nagih, yaitu Disco Elysium – The Final Cut. Ini adalah RPG unik dengan pengalaman bermain berbasis cerita yang unik. Sebagai detektif , kamu ditugaskan memecahkan misteri pembunuhan di kota Revachol yang dipenuhi karakter unik dan intrik politik.

Kelebihan

  • Cerita Mendalam dan Unik: Plotnya penuh twist, satir politik, dan eksplorasi tema sosial menjadikan game ini cocok untuk kamu yang suka bermain game RPG naratif.
  • Pilihan Tak Terbatas: Di game yang mirip Fallout ini kamu bisa menjadi pahlawan, penjahat, atau antara penjahat dan pahlawan, dengan berbagai keputusan yang berdampak besar pada alur cerita.
  • Karakter yang Hidup: Dialognya diisi suara dan tokoh-tokoh yang memiliki kepribadian kuat.
  • Sistem RPG Revolusioner: Menggunakan skill dan pemikiran karakter (Thought Cabinet), kamu bisa membasngun karakter detektif sesuai gaya bermainmu.
  • Visual dan Atmosfer Luar Biasa: Desain grafis dengan gaya lukisan cat air dan musik oleh British Sea Power membuat game ini terasa makin menarik.

Kekurangan

  • Tidak Ada Combat Tradisional: Sistem kehilangan moral dan kesehatannya memang unik, tapi mungkin kurang memuaskan bagi pemain yang menyukai game aksi.
  • Skill Check yang Terkadang Tidak Adil: Beberapa momen mengharuskan level tinggi untuk melanjutkan cerita.
  • Bug Teknis: Meski jarang, beberapa pemain melaporkan bug saat game ini pertama kali diluncurkan.

Metro 2033 Redux

Metro 2033 Redux

Metro 2033 Redux juga menjadi salah satu game yang mirip Fallout. Game ini merupakan versi remaster dari game survival-horror first-person shooter yang berlatar di dunia pasca-apokaliptik.

Dalam game yang mirip Fallout ini kamu akan berperan sebagai Artyom, seorang penyintas yang hidup di bawah tanah dalam sistem Metro Moskow setelah dunia hancur akibat perang nuklir. Tidak hanya itu, kamu juga akan menemukan cerita yang mendalam dan grafis yang lebih baik dari versi sebelumnya.

Kelebihan

  • Visual yang Meningkat Pesat: Grafis yang ditingkatkan dengan engine baru memberikan pengalaman atmosferik yang lebih imersif, termasuk efek pencahayaan dan cuaca yang realistis.
  • Dua Mode Bermain: Di game yang mirip Fallout ini memiliki mode “Spartan” untuk aksi cepat dan “Survival” untuk pengalaman horor bertahan hidup yang menegangkan.
  • Cerita Mendalam: Narasi dengan nuansa dark dan atmosfer dunia yang hancur menciptakan nuansa unik, mirip dengan Fallout namun dengan pendekatan yang lebih intim.
  • Inovasi Gameplay: Sistem barter peluru menambah strategi dalam pertempuran dan manajemen sumber daya.
  • Ranger Mode: Menawarkan tantangan ekstra dengan HUD minimal dan sumber daya yang terbatas, cocok untuk pemain yang mencari pengalaman bermain yang lebih realistis.

Kekurangan

  • Ruang Gerak Terbatas: Game ini hanya fokus pada eksplorasi di dalam Metro agak kurang bebas jika dibandingkan dengan game open world seperti Fallout.
  • Keterbatasan Amunisi: Mekanik kelangkaan sumber daya bisa terasa terlalu sulit bagi beberapa pemain
  • Cerita Linear: Meski narasi kuat, pilihan pemain tidak terlalu memengaruhi alur cerita.

Cyberpunk 2077

Cyberpunk 2077

Pernah tahu game Cyberpunk 2077? Ini juga menjadi salah satu game yang mirip Fallout dengan konsep open-world RPG yang membawa kamu ke dunia futuristik Night City, sebuah metropolis penuh lampu neon, korupsi, dan teknologi canggih. Penasaran?

Kelebihan

  • Dunia yang Hidup dan Imersif: Night City dirancang dengan detail luar biasa, mulai dari pencahayaan neon hingga keragaman budaya yang terasa nyata.
  • Cerita dan Pilihan Moral: Kamu bisa membentuk cerita sesuai pilihanmu, termasuk relasi dengan karakter lain dan akan memberikan dampak yang berbeda terhadap dunia.
  • Gameplay Variatif: Kamu bisa kustomisasi karakter, dari senjata hingga augmentasi tubuh.
  • Visual Memukau: Grafis kelas atas dengan dukungan ray tracing menciptakan pengalaman visual yang apik, terutama pada harfware dengan spesifikasi modern.
  • Konten yang Kaya: Side quest dan cerita tambahan menjadi salah satu konten yang menarik.

Kekurangan

  • Bug dan Glitch: Meskipun telah diperbaiki secara bertahap, banyak bug yang masih mengganggu pengalaman bermain, terutama saat game pertama kali dirilis.
  • AI Musuh Kurang Menantang: Pola perilaku musuh terasa repetitif dan kurang menantang
  • Performanya Berat: Membutuhkan hardware yang kuat untuk menikmati grafis dan performa optimal.

Frostpunk 2

frostpunk 2

Frostpunk 2 adalah game yang mirip Fallout terakhir yang kami rekomendasikan. Game ini mengusung simulasi pembangunan kota yang penuh dengan tantangan moral dan politik di dunia pasca-apokaliptik bersalju.

Sebagai penerus Frostpunk, game ini menawarkan pengalaman yang lebih kompleks dengan sistem faksi, keputusan sulit, dan skala lebih besar, cocok untuk kamu yang menyukai game seperti Fallout yang fokus pada kelangsungan hidup dan pembangunan masyarakat.

Kelebihan

  • Pendalaman Sosial dan Politik: Sistem faksi memberikan gameplay yang menarik, dengan berbagai kelompok yang memiliki kepentingan dan ideologi berbeda.
  • Kustomisasi dan Eksperimen: Fitur sandbox mode ini kamu bebas bereksperimen dengan kebijakan sosial dan desain kota tanpa batas waktu.
  • Grafis Memukau: Efek salju, pencahayaan, dan desain kota menciptakan atmosfer yang imersif.
  • Keputusan Bermakna: Setiap keputusan, seperti memilih aliansi atau kebijakan, berdampak besar pada keberlangsungan kota.
  • Modding Tools: Fitur FrostKit memberi kebebasan untuk membuat peta, skenario, dan model sesuai imajinasi.

Kekurangan

  • Kurangnya Intimasi: Fokus pada skala besar membuat interaksi personal dengan warga terasa kurang mendalam dibanding pendahulunya.
  • Bug dan Masalah Antarmuka: Terkadang, tombol tidak responsif atau tumpang tindih, mengganggu kelancaran permainan.
  • Penurunan Performa: Saat populasi meningkat, performa game cenderung menurun.

Bagaimana, semua game yang mirip Fallout ini terasa sangat menarik kan? Kira-kira kamu mau main game yang mana nih?

Tags: Game PC
Previous Post

5 Game yang Mirip Football Manager, Pecinta Bola Harus Main Semua Sih

Next Post

10 Perbedaan PUBG dan Mobile Legends, Dua Game Paling Digemari Saat Ini

Listiorini Ajeng Purvashti

Listiorini Ajeng Purvashti

Listiorini Ajeng Purvashti adalah penulis dan editor berpengalaman yang telah memulai karir menulisnya sejak 2017. Dengan latar belakang yang kaya, ia telah berkontribusi pada berbagai website seperti Urbandigital, Showpoiler, Carisinyal, Diajartekno, ReviewBukalapak, OSCAS ID, Digitalic ID, Zencreator dan banyak lagi, serta pernah menjabat sebagai chief editor untuk Showpoiler, Keluyuran, dan Kamini. Listiorini juga mengelola blog pribadi yang berfokus pada Korean Culture, www.hobihepi.com, serta blog tekno yang bertema game, www.playeatsleep.fun. Sebagai pecinta buku yang serius, ia mengasah skill menulisnya melalui kegiatan membaca lintas genre dan aktif sebagai Bookstagram dan Booktokers dengan username @listioriniap.

Next Post
Perbedaan PUBG dan Mobile Legends

10 Perbedaan PUBG dan Mobile Legends, Dua Game Paling Digemari Saat Ini

https://www.asus.com/id/events/infoM/activity_ROGFlowZ13_PreOrder
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Nama Channel YouTube yang Bagus untuk Gamer

98 Ide Nama Channel YouTube Yang Bagus Untuk Gamer

02/11/2022
Begini Cara Keluar dari Game di Laptop atau Komputer

Begini Cara Keluar dari Game di Laptop atau Komputer

10/06/2022
game debate

Game Debate: Cek Apakah PC Kamu Bisa Buat Main Game Lewat Situs Ini

07/01/2024
sistem pangkat point blank

Mengenal Sistem pangkat Point Blank dan Cara Kerjanya

04/03/2024
Join the Republic Now

Dapatkan Hadiah Puluhan Juta Rupiah hanya dengan bergabung di ROG Community

23
ASUS ROG Mothership, Laptop Premium Seharga Mobil?

ASUS ROG Mothership, Laptop Premium Seharga Mobil?

10
ROG Gundam Edition, Produk Khusus Bernuansa Gundam

ROG Gundam Edition, Produk Khusus Bernuansa Gundam

8
PC ROG Berikan Pengalaman Gaming Menakjubkan

PC ROG Berikan Pengalaman Gaming Menakjubkan

7
game yang mirip cyberpunk 2077

5 Game yang Mirip Cyberpunk 2077, Bikin Ketagihan Juga Loh

19/06/2025
Kelebihan ROG Strix G16 (2025) G615 1

10 Kelebihan ROG Strix G16 (2025) G615, Mau Main Apa? LIBAS BOS!

18/06/2025
3 laptop asus rog ram 32gb

3 Laptop ASUS ROG RAM 32GB, Yakin Deh Nggak Akan Nge-Lag Main Apapun!

17/06/2025
8 Kelebihan ASUS TUF Gaming A15

8 Kelebihan ASUS TUF Gaming A15: Baterai Awet, GPU Kencang, Harga Masuk Akal!

16/06/2025

Recommended

game yang mirip cyberpunk 2077

5 Game yang Mirip Cyberpunk 2077, Bikin Ketagihan Juga Loh

19/06/2025
Kelebihan ROG Strix G16 (2025) G615 1

10 Kelebihan ROG Strix G16 (2025) G615, Mau Main Apa? LIBAS BOS!

18/06/2025
3 laptop asus rog ram 32gb

3 Laptop ASUS ROG RAM 32GB, Yakin Deh Nggak Akan Nge-Lag Main Apapun!

17/06/2025
8 Kelebihan ASUS TUF Gaming A15

8 Kelebihan ASUS TUF Gaming A15: Baterai Awet, GPU Kencang, Harga Masuk Akal!

16/06/2025
Facebook Discord Youtube Instagram Twitter
ROG Community Indonesia

Join our community now! The Largest Gaming Communities in Indonesia. Republic of Gamers Indonesia. Mabar has never been this fun!

Categories

  • Article
  • Event
  • FAQ
  • Game
  • Gaming
  • Laptop
  • News
  • PC
  • Release
  • Review
  • Support

© 2025 - ROG Community Indonesia

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • #JoinROGELITE
  • News
    • Review
    • Event
    • Article
      • Gaming
  • Support
    • Download
    • FAQ
    • Wallpaper

© 2025 - ROG Community Indonesia