Suka main game simulasi dan manajemen? Kalau begitu, kamu harus coba main game roller coaster PC ini. Pasalnya, kebanyakan game roller coaster PC adalah tipe game simulasi yang mengajak pemain untuk mengelola taman bermain khususnya pakai wahana roller coaster.
Tapi, selain mengelola taman bermain, ada juga game roller coaster PC yang mengajak pemain untuk merasakan bagaimana seru dan menegangkannya naik roller coaster secara nyata. Mau coba main game roller coaster? Simak ulasan berikut ini!
Game Roller Coaster PC
Saya memilih lima game roller coaster PC yang bagus dan paling seru untuk kamu coba. Yuk, langsung lihat ada apa saja pilihan game roller coaster PC!
RollerCoaster Tycoon®: Deluxe
Spesifikasi | Detail |
---|---|
Tahun Rilis | 31 Maret 1999 |
Platform | PC |
Memori | Minimum: 512 MB RAM, 2 GB ROM |
Graphics | 3D graphics card compatible with DirectX 7 |
Sistem Operasi | Windows XP, Windows Vista, Windows 10 (per 1 Januari 2024) |
Prosesor | Minimum: 1.8 GHz Processor |
Harga Game | Rp 55.999 |
Kalau ngomongin soal game roller coaster PC, tentu RollerCoaster Tycoon®: Deluxe adalah gim simulasi klasik yang wajib masuk dalam list. Dalam game ini, pemain diminta bertanggung jawab atas sebuah taman hiburan sehingga harus mengelola taman hiburan dengan berbagai wahana yang utamanya adalah roller coaster. Bisakah kamu mendapatkan profit dari taman hiburanmu sendiri?
Kelebihan RollerCoaster Tycoon®: Deluxe
- Gameplay di game roller coaster PC ini membebaskan pemainnya untuk merancang taman hiburannya sendiri, mulai dari tata letak, menyewa pegawai, tempat makan, hingga membuat taman sendiri.
- Selain itu, di sini juga ada banyak pilihan tema unik untuk membuat taman bermain, seperti Ice World, Medieval, hingga Martian.
- Uniknya, di sini juga ada fitur di mana kamu bisa berinteraksi dengan pengunjung lewat bubble di setiap pengunjungnya. Bubble tersebut menunjukkan bagaimana perasaan pengunjung.
- Lalu, game roller coaster PC ini juga memberikan pilihan ekspansi yang luas. Ada dua ekspansi yaitu Corkscrew Follies dan Loopy Landscapes dengan pilihan wahana dan lanskap baru.
- Meski ini termasuk game simulasi manajemen mengelola taman bermain, tapi antarmukanya sangat intuitif dan mudah dipahami.
Kekurangan RollerCoaster Tycoon®: Deluxe
- Grafisnya masih sederhana dengan gaya 2D yang amat klasik.
- Dibandingkan versi modernnya, game ini punya keterbatasan fitur dalam mengelola staff dan wahana.
- Gamenya terlalu mudah untuk dimainkan, tidak ada tantangan yang menyulitkan.
NoLimits 2 Roller Coaster Simulation
Spesifikasi | Detail |
---|---|
Tahun Rilis | 2014 |
Platform | PC |
Memori | 4 GB RAM (minimal), 8 GB RAM (direkomendasikan) |
Graphics | Minimal DirectX 10, 512 MB VRAM; Direkomendasikan DirectX 11, 1 GB VRAM |
Sistem Operasi | Windows Vista (minimal), Windows 10 atau lebih baru (64 Bit direkomendasikan) |
Prosesor | Minimal 2.4 GHz Dual Core, Direkomendasikan 3.2 GHz Quad Core |
Harga Game | Rp 169.999 |
NoLimits 2 Roller Coaster Simulation juga merupakan salah satu game roller coaster PC yang sangat realistis dan mendetail. Dirancang khusus untuk penggemar coaster yang ingin merasakan sensasi membangun dan merancang coaster sendiri, game ini lebih fokus pada aspek teknis dan fisika coaster dibandingkan dengan manajemen taman hiburan.
Kelebihan
- Berbeda dari sebelumnya, game roller coaster PC yang satu ini lebih fokus agar pemain merancang desain roller coaster sendiri bukan mengelola taman hiburan.
- Asyiknya, game ini bahkan menyediakan editor coaster canggih bergaya CAD sehingga kamu bisa mengatur ketinggian, kemiringan, hingga elemen struktural dengan presisi.
- Lalu, di sini ada lebih dari 40 jenis coaster, seperti coaster klasik hingga yang modern seperti 4D, spinning, dan wing coasters.
- Menariknya lagi, game ini bahkan sudah mendukung VR, seperti Oculus Rift atau HTC Vive.
- Nah, di game ini juga menyertakan efek cuaca, siklus siang-malam, dan pencahayaan dinamis.
Kekurangan
- Game ini lebih cocok yang suka membuat coaster bukan game simulasi manajemen taman hiburan.
- Game ini agak sulit dan butuh kesabaran serta waktu yang lama untuk menguasai tekniknya.
- Tampilan pemandangan di game ini terlalu sederhana.
Planet Coaster
Spesifikasi | Detail |
---|---|
Tahun Rilis | 2016 |
Platform | PC, PlayStation, Xbox |
Memori | Minimum 8 GB RAM, 8 GB ROM |
Graphics | Minimum: NVIDIA GTX 560 (2GB) / AMD Radeon 7850 (2GB); Disarankan: NVIDIA GTX 980 (4GB) / AMD R9 380 (4GB) |
Sistem Operasi | Windows 7 (SP1+)/8.1/10 64bit (Hanya mendukung Windows 10 dan versi terbaru mulai 1 Januari 2024) |
Prosesor | Minimum: Intel i5-2300 / AMD FX-4300; Disarankan: Intel i7-4770 / AMD FX-8350 |
Harga Game | Rp 582.095 |
Selanjutnya, kamu bisa coba main game roller coaster PC bernama Planet Coaster. Ini adalah simulasi membangun taman hiburan di mana pemain bebas membuat taman hiburan semau mereka. Dengan berbagai pilihan coaster dan fitur desain yang detail, kamu bebas menentukan dekorasi, tata letak, dan kustomisasi lainnya sesuai keinginanmu.
Kelebihan Planet Coaster
- Kamu bisa mengatur setiap detail taman, seperti membangun coaster secara manual dengan menyesuaikan ketinggian, sudut, dan kecepatan lintasan.
- Uniknya, setiap pengunjung di game ini memiliki preferensi dan kebutuhan unik yang berbeda sehingga pemain harus menyesuaikan wahana dan fasilitas taman sesuai dengan keinginan pengunjung.
- Grafis di game ini termasuk modern dan detail dengan tampilan 3D.
- Lalu, ia juga sudah terintegrasi dengan Steam Workshop agar kamu bisa download elemen yang lebih variatif sehingga taman bermainmu terlihat lebih menarik.
- Ada banyak mode gameplay yang bisa dipilih, mulai dari Career Mode, Challenge Mode, dan Sandbox Mode.
Kekurangan Planet Coaster
- Game ini lebih rumit dibandingkan game simulasi manajemen taman bermain lainnya karena fiturnya lebih kompleks, terutama saat mendesain coaster sendiri.
- Meski terkesan rumit, tapi sistem ekonominya terlalu sederhana sehingga pengelolaan taman bermain terasa kurang optimal.
- Tema dekorasi di game ini juga terbatas tidak sevariatif RollerCoaster Tycoon®: Deluxe.
Parkitect
Spesifikasi | Detail |
---|---|
Tahun Rilis | 2018 |
Platform | PC, macOS, SteamOS + Linux |
Memori (RAM/ROM) | Minimum: 4 GB RAM / 2 GB ruang penyimpanan, Rekomendasi: 6 GB RAM / 2 GB ruang penyimpanan |
Graphics | Minimum: Mendukung Shader Model 3.0 (driver grafis setelah 2016), Rekomendasi: Kartu grafis dedicated setelah 2015 |
Sistem Operasi | Windows 7, 8, 10 |
Prosesor | Minimum: 2.3 GHz Intel i3 atau setara, Rekomendasi: 3.0 GHz Intel i5 atau setara |
Harga Game | Rp 139.999 |
Oke, selanjutnya kamu bisa coba main game roller coaster PC bernama Parkitect. Ia hadir sebagai game yang kaya akan fitur untuk mengelola taman bermain. Penasaran inovasi apa yang dibawa game ini?
Kelebihan
- Sama seperti kebanykan game roller coaster PC lainnya di mana kamu bebas mendesain taman hiburan sendiri dengan membentuk medan, menambah dan mengatur berbagai wahana, serta menghias taman.
- Ada lebih dari 70 jenis wahana yang bisa kamu pilih. Jika bosan dengan wahana yang ada di game, kamu bisa unduh tambahan wahana lainnya lewat Steam Workshop.
- Sistem manajemen game ini sangat realistis, bahkan sampai ada sistem “belakang layar” di mana kamu harus menyembunyikan area staf agar tidak mengganggu pengunjung.
- Menariknya, game ini punya banyak pilihan mode bermain, seperti sandbox yang bebas, Campaign dengan 26 skenario unik, dan dan mode Co-op hingga 8 pemain.
Kekurangan
- Meski begitu, sayangnya game ini punya antarmuka yang kurang intuitif. Contohnya, tidak ada tombol “undo” yang agak merepotkan ketika kamu mengalami kesalahan saat desain taman.
- Lalu, di sini juga agak sulit membuat sistem antrean karena desainnya terbatas.
- Kekurangan lainnya, game ini terlalu mudah karena manajemen keuangannya tidak terlalu menantang.
Indoorlands
Spesifikasi | Detail |
---|---|
Tahun Rilis | 2022 |
Platform | PC |
Memori | Minimum: 4 GB RAM; Recommended: 8 GB RAM |
Graphics | Kartu grafis dedicated dengan Shader Model 3.0 |
Sistem Operasi | Windows 7 (SP1+)/8.1/10 64bit |
Prosesor | Prosesor 64-bit |
Harga Game | Rp 159.999 |
Ini rekomendasi game terakhir, Indoorlands adalah simulator taman hiburan di mana kamu bisa merancang taman hiburan di dalam ruangan. Game ini juga memberikan kebebasan pada pemainnya mengontrol, mendesain, dan mengatur taman hiburannya.
Kelebihan Indoorlands:
- Game ini menyediakan fitur kustomisasi yang lengkap, mulai dari hall, dekorasi, hingga jalur roller coaster.
- Lalu, game ini juga memberikan pengalaman realistis dalam mengontrol setiap wahana dan merekam program perjalanan coasternya.
- Di sini juga ada fitur multiplayer yang bisa dimainkan hingga 8 pemain.
- Selain itu, ada juga mode sandbox yang bebas bermain dan mode campaign untuk yang lebih suka tantangan.
- Kamu juga bisa menggunakan lebih dari 1000 objek dekorasi untuk membuat taman yang unik.
Kekurangan Indoorlands:
- Sayanganya tantangan ekonomi di sini terlalu mudah, karena lebih mudah berhasil.
- Masih ada bug yang mengganggu, misalnya masalah teknis saat ada staff yang sedang melakukan perbaikan tapi tiba-tiba malah jadi crash.
- Visual karakter dan bangunan memiliki grafis rendah sehingga tampilannya terlalu sederhana.
Lihat kan bahwa game roller coaster tidak melulu soal tycoon. Ternyata ada juga game roller ciaster di mana kamu bisa bikin coaster sendiri. Kira-kira kamu mau main game yang mana nih?