Cara Mendapatkan Uang Dari Main Game Tips dan Trik 2022

Bagaimana cara mendapatkan uang dari main game? Ada banyak sekali game yang bisa kamu mainkan dan itu menghasilkan uang yang bisa kamu gunakan. Baik itu berupa rupiah atau dollar.

Mulai dari game yang bertemakan PC atau hanya dengan bermodalkan smartphone saja. Semuanya dapat kamu lakukan sesuai dengan kebutuhan. Namun, semuanya perlu yang namanya proses. Jadi perlu proses untuk mendapatkan uang hingga benar-benar dapat dicairkan ke rekeningmu. 

Menjadi gamer profesional menjadi peluang mendapatkan uang semakin besar, asah terus skill-mu, dan terus perlebar jaringan. Kami akan memberikan beberapa cara agar kamu dapat menghasilkan uang hanya dengan bermain game saja. Mulai dari pemula hingga tingkat profesional.

Cara Menghasilkan Uang dari Bermain Game

Konten Kreator

Cara menjadi YouTuber Gamer

Cara yang pertama dan paling utama adalah kamu harus menjadi konten kreator. Menjadi konten kreator terlihat gampang tapi terbilang sulit. Konten kreator baru-baru ini sedang banyak digandrungi masyarakat. 

Karena caranya yang sangat mudah hanya dengan merekam suasana saat bermain game lalu disiarkan melalui platform yang sudah kamu punya seperti YouTube atau Facebook. Semuanya bisa dilakukan secara mandiri dan dengan peralatan seadanya.

Jika sudah memiliki platform untuk melakukan live streaming maka yang perlu kamu lakukan hanya konsisten dalam melakukan hal tersebut. Karena menarik penonton untuk melihat dan menyebarkan siaranmu akan sedikit menantang.

Game Play to Earn

Game Play to Earn

Jika kamu sudah menjadi konten kreator, maka yang perlu kamu lakukan selanjutnya mencari game yang bisa langsung menghasilkan pendapatan. Game Play to Earn bisa menjadi jawaban yang tepat untuk melakukan hal tersebut.

Jadi jenis game ini merupakan game yang di dalamnya kamu akan dengan mudah mendapatkan beberapa item atau aset yang keduanya dapat kamu jual dalam bentuk uang yang berbeda-beda tergantung game yang kamu mainkan.

Mulai dari game Sandbox, Roblox dan lain-lain semuanya dapat menghasilkan pendapatan dengan menjual aset yang kamu punya. Uang yang dihasilkan akan berupa dollar atau berupa Cryptocurrency yang harus kamu tukar terlebih dahulu ke kurs rupiah. 

Ikut Turnamen

Cara mendapatkan uang dari main game yang ketiga yaitu mengikuti berbagai macam turnamen. Dengan mengikuti berbagai macam turnamen pastinya kamu akan mendapatkan penghasilan melalui hadiah yang diberikan.

Selain kamu akan langsung mendapatkan uang dari hadiah turnamen tersebut, hal ini juga bertujuan untuk menguji hasil dari latihanmu selama bermain game untuk bisa lebih melangkah ke tingkat yang lebih tinggi atau profesional

Tutorial Guide Game

Tutorial Guide Game

Cara yang selanjutnya yaitu dengan menjadi tutor guide game. Cara yang satu ini dapat kamu lakukan dengan memberikan tutorial dari game yang sudah kamu mainkan atau memberikan tips jalan pintas atau cara cepat yang tidak terdapat di dalam guide game. 

Dengan melakukan hal tersebut, kamu bisa menjualnya dengan informasi yang kamu punya. Karena keahlian ini juga perlu pengalaman yang mendalam terhadap suatu game yang dimainkan. Sehingga orang-orang akan tertarik membeli tips yang kamu tawarkan.

Semakin unik dan banyak tips yang kamu berikan, maka semakin banyak pula orang-orang akan membeli cara yang kamu berikan. Jadi perbanyaklah menjelajahi berbagai macam game yang dapat menghasilkan uang. Lalu temukan berbagai macam jalan pintas yang ada.

Menjadi Beta Tester

Menjadi Beta Tester

Cara mendapatkan uang dari main game yang terakhir yaitu adalah Beta Tester. Kegiatan ini sangat berguna bagi pengembang game yang ingin segera meluncurkan game buatannya dengan tanpa masalah atau bug.

Beta tester sendiri merupakan seorang pemain yang diizinkan untuk bermain game pertama kali untuk mencoba gameplay suatu game sebelum game tersebut resmi untuk diluncurkan secara umum.

Fungsi dari beta tester adalah untuk melihat apakah gameplay game tersebut terdapat sebuah masalah atau bug, sehingga pengembang game akan mendapatkan masukan dari para beta tester tersebut. 

Kegiatan ini banyak sekali yang membutuhkan, bahkan hal ini sudah dianggap sebagai pekerjaan tetap. Ada beberapa perusahaan game yang benar-benar membutuhkan hal tersebut. Dan pastinya dengan bayaran yang besar juga.

Penutup

Itu tadi merupakan beberapa cara mendapatkan uang dari main game yang bisa kamu lakukan sebagai pemula atau sebagai seorang profesional. Karena mungkin ini akan menjadi satu-satunya profesi yang bisa dilakukan secara santai dan tidak monoton.

Ada banyak sekali game yang dapat kamu mainkan, seperti game battle royale, game racing, game RTS, dan game-game yang sedang populer sekarang.

FYI : Jika masih ada pertanyaan terkait tips, game, produk ROG, bisa langsung masuk ke forum ROG Community. Di sana Anda bisa sharing dan konsultasi dengan dengan sesama member sepuasnya.

Ready to start your journey?

If there is nothing in a chest, the chest doesn’t mean anything