Member Berinteraksi – ROG Ally Hack Edition

8 Tips dan Trik Untuk Memperpanjang Durasi Baterai ROG Ally Kamu.!

Viewing 3 posts - 1 through 3 (of 3 total)
  • Author
    Posts
  • Pertama-tama saya ucapkan selamat pagi kepada setiap anggota ROG Community ID yang tampan-tampan dan cantik-cantik semua, whazzup bro and sist?
    Gimana hari hari mu, wahai owner ROG Ally semua? 😀 😀 😀
    Saya gak tau, apakah di forum ini boleh membandingkan antara produk ROG Ally dengan produk handheld pesaing dipasaran atau tidak, tapi seperti yang kita ketahui, ROG Ally memiliki kelemahan yang paling sering dibahas oleh para reviewer, baik nasional maupun internasional, apakah kamu tau itu?
    Yak benar, kapasitas baterai yang tergolong lemah.!
    Jadi on average, ROG Ally ketika digunakan full bermain game hanya bisa bertahan sekitar 2-4 jam saja, dan man, that’s sucks, MAAF ROG, but that’s the truth. 😛 😛 😛
    Tapi, tapi, tapi, tapi….
    Tapi apa bro?
    Tapi kali ini saya akan bagikan 8 tips, dan trik, bagaimana agar ROG Ally mu bisa kamu gunakan untuk waktu yang lebih lama, setidaknya yah, mungkin bisa bertahan lebih dari 4 jam setidaknya.
    Penasaran?
    Yuk sini…………!!!!!!

    1. MATIKAN LAMPU RGB-NYA SEKARANG.!!!!
    Memang ada opsi untuk menurunkan kecerahannya dari 100% ke 66%, bahkan 33% untuk memperpanjang durasi baterai ROG ALLY kamu, namun ketika kita secara penuh mematikannya ke 0%, kita mendapatkan improvisasi baterai sebesar 15-20%, dan itu hebat, gak percaya? coba lakukan sekarang.
    Caranya adalah.
    Buka Command Center dan pencet widget kecerahan LED ke 0%, thank me later. 🙂

    2. PERGI KE TEMPAT GELAP DAN, KURANGI KECERAHAN LAYAR SEMINIMAL MUNGKIN.!!!!
    Lagi-lagi untuk device seperti ini, kecerahan layar merupakan hal utama yang menghabiskan baterai dengan sangat cepat, akan sangat direkomendasikan untuk kita berpindah dari tempat terang ke tempat yang sangat gelap, agar kita dapat menurunkan kecerahan layar mungkin ke 20% atau 10% untuk menghemat baterai, JENIUS.!

    3. TURUNKAN RESOLUSI GAME MU..!!!!
    ROG ALLY memang layarnya support resolusi 1920x1080p, namun untuk layar sekecil ini, perbedaan resolusi hampir terasa tidak begitu siginifikan namun perbedaan kecil tadi begitu terasa di durasi baterai.
    Cobalah SANTUY saja untuk mengganti resolusi setiap game yang kamu mainkan ke 1280x720p, dan kalau perlu settingsnya pun kamu turunkan ke low saja, karena untuk saat ini kita tidak berharap memainkan game dengan grafis ultra di handheld device yang tersedia di pasaran, yang penting bisa main dimanapun kan? 😀 😀 😀

    4. HIDUPKAN MODE PESAWAT..!!!
    Yak seperti pada smartphone kebanyakan, untuk menghemat baterai, salah satu cara yang bisa digunakan adalah menghidupkan mode pesawat, BUKAN KAMU LEMPAR ROG ALLY MU KAYAK PESAWAT YA..!!
    NANTI PECAH DIA DAN KAMU NANGIS HAHAHAHA.
    Hidupkan mode pesawat dan lihatnya magicnya. XD XD XD

    5. BE HUMBLE, JANGAN BERHARAP MAIN DI FPS TINGGI.!!!
    Ada settings di ROG ALLY Command Center yang memungkinkan kita mengganti FPS dari 60, 45, 30, dan 15 FPS, kalau kamu termasuk pengguna PC High End kayak saya yang mainnya udah 144+ FPS maka menjadi humble lah dengan device handheld kamu itu, kamu gak akan bisa main game segila kamu main di PC mu karena ROG ALLY JUGA MANUSIA.! eh, maksudnya ROG ALLY itu punya limitasi, jadi yah, main saja di 30FPS untuk game AAA kamu dan itu sudah cukup enak kok. 🙂

    6. LAGI LAGI BE HUMBLE, TURUNKAN REFRESH RATE MU.!!
    Jangan pakai refresh rate 120Hz lah, memang mata yang sudah terbiasa bakal mengetahui perbedaannya, tapi kan kita main game di 30FPS juga, tentu terbuang sia-sia 90FPS tadi.
    Be humble, ganti ke 60hz, dan mainkan game lebih lama di ROG ALLY mu. 😀

    7. MAINKAN GAME YANG TIDAK BEGITU DEMANDING.!!!
    Tentu resource yang digunakan untuk memainkan game AAA dengan kualitas grafis super indah seperti Cyberpunk 2077 atau Red Dead Redemption 2 lebih banyak ketimbang resource yang dibutuhkan untuk memainkan game seperti Lethal Company, atau Content Warning, atau game 2D seperti Hades, atau Celeste dan lain sebagainya, mending isi waktu travel kalian memainkan game 2D super asik tadi sambil menunggu bis kalian mengantar kalian ke hotel atau kerumah kalian. 😀

    8. GANTI DAYA OPERATING MODE.!!
    Kita bisa mengganti daya penggunaan ROG ALLY kita di Command Center menjadi 10W, 15W, atau 25W.
    Mengurangi daya Operating mode menjadi Silent akan mengurangi banyak penggunaan daya baterai yang tentu saja akan menambah durasi hidup dari ROG ALLY kamu yang mana akan memperpanjang penggunaan ROG ALLY ketika memainkan game yang juga tidak begitu demanding diatas seperti Hades dan Celeste.
    Dan menggunakan Silent Operating Mode membuat ROG ALLY kamu tidak begitu panas, jadi..
    WIN WIN SOLUTION..!!!

    Yak itu saja 8 tips dan trik untuk memperpanjang durasi baterai ROG ALLY kamu.
    Kalau kamu udah coba, yuk berikan komentar dibawah. 😀 😀 😀
    Sampai jumpa di artikel lainnya ya.

    wah bisa juga tipsnya, nanti saya coba di ROG Ally saya kakak

    Siapp, semoga bisa diaplikasikan dengan baik dan bermanfaat ya. 🤭

Viewing 3 posts - 1 through 3 (of 3 total)
  • You must be logged in to reply to this topic.

Ready to start your journey?

If there is nothing in a chest, the chest doesn’t mean anything